Pemerintah mengungkapkan pertumbuhan investasi sektor otomotif di Indonesia mencapai 110 persen. Oleh karena itu, Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi pun optimistis bahwa sektor otomotif bakal masuk tiga besar penyumbang ekspor bagi Indonesia.
"Industri otomotif menjadi barang terpenting nomor tiga untuk ekspor Indonesia," ungkap dia, Jakarta, kamis (2/10/2014).
Bukan tanpa alasan, sikap optimistis Lutfi tersebut didukung oleh investasi industri otomotif yang terus meningkat dalam kurun waktu dua tahun terakhir.
Dia menyebut, investasi sektor otomotif tumbuh hingga 110 persen. "Dan pabrik-pabrik ini baru mencapai titik optimal untuk produksi pada akhir 2015," kata dia.
Dari segi nilai ekspor, dia mengatakan per Agustus 2014 mencapai US$ 3,5 miliar. Diperkirakan terus tumbuh hungga US$ 4,5 miliar hingga akhir 2014.
"Ini akan membuat industri otomotif menjadi barang prospektif untuk ekspor Indonesia di masa yang akan datang," tuturnya.
Tak hanya itu, dia juga mengatakan dalam tiga tahun mendatang atau pada tahun 2017 sektor otomotif akan menyumbang ekspor hingga US$ 11 miliar. (Amd/Gdn)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar